AKU PENGEN KULIAH!!



Bulan april lalu merupakan bulan yang bahagia bagi siswa siswa SMA/SMK/MA dan sederajat kelas 3 untuk menghadapi tamu lama ujian nasional, namun akhir-akhir ini feeling ujian nasional tidak lah seperti dulu dimana merupakan penentu apakah anda akan lulus atau tidak, karena kebijakan pemerintah tentang penilaian ujian nasional yang hanya digunakan untuk pertimbangan kelulusan bukan penentu utama.
                Sebenarnya saya disini tidak mau membahas tentang ujian nasional ataupun hal -hal yang berbau perayaan kelulusan anak SMA. Saya ingin membuka mata kalian semua yang ingin merasakan bangku perkuliahan. Terdapat beberapa cara untuk menyandang gelar sarja berikut ulasannya
1.       SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
SNMPTN merupakan jalan yang sangat nyaman untuk lulusan baru mendapatkan perguruan tinggi, biasanya seleksinya dimulai bulan februari sampai dengan maret dan pengunguman di bulan Mei, jalur ini biasanya di jembatani oleh sekolah. Untuk aturan baru hanya siswa yang memiliki rangking paralel tinggi yang dapat mendatar jika rangking anda tidak qualify enough dari persyaratan dirjen dikti anda tidak akan mampu mendaftar jalur ini.
Saat mendaftar banyak yang anda siapkan, nilai raport, sertifikat kejuaraan, foto diri, dan yang biasanya hilang itu adalah nomor induk siswa nasional anda tenang saja anda dapat mendownloadnya disini
Apa sih sebab diterima atau tidaknya jalur undangan ini?
Sebenarnya tidak ada sumber yang dapat dipercaya untuk pertanyaan ini namun beberapa isu dapat anda gunakan untuk memforcase apakah anda diterima atau tidak
a.       Nilai yang tinggi dalam raport anda selama sekolah
b.       Seberapa banyak anda memiliki sertifikat kejuaraan
c.       Seberapa anda aktif dalam keorganisasian yang dibuktikan dengan sertifikat
d.       Seberapa banyak alumni sekolah anda yang masuk di jurusan yang anda pilih dan bagaimana prestasi mereka
e.       Seberapa banyak doa anda, manusia boleh berusaha tapi tetap Tuhanlah yang membolak-balikkan nasib manusia
Diterima? Alhamdullilah. Gagal? Tenaaaang masih ada banyak cara untuk meneruskan pendidikan anda. Salah satunya terdapat dalam point ke dua
2.       SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
SBMPTN ini lah test yang menurut saya cukup sulit dan merupakan salah satunya cara untuk masuk PTN dengan jalur reguler (nasional) proses pendaftarannya biasanya setelah pengunguman SNMPTN dan dilaksanakan bulan MEI, pengungumannya pada bulan JUNI.
Perlu anda ketahui ujian ini berbeda dengan ujian nasional setahu saya soal ini memilik komposisi TPA (Test Potensi Akademik), TKDU (Test Kemampuan dasar umum), TK SAINTEK/HUMANIORA (Test kemmampuan IPA atau IPS), untuk TPA dan TKDU anda harus mengambilnya, untuk SAINTEK atau HUMANIORA anda dapat memilih salah satu atau keduanya, untuk komposisi soal dapat anda liat disini
Sebenarnya untuk belajar, andalah yang tau bagaimana cara belajar yang efektif untuk anda sendiri. Disini saya mencoba menganalisis sistem penilaiannya dari ujian ini yaitu untuk setiap jawaban benar bernilai (4) untuk jawaban salah bernilai (-1) dan untuk soal yang tidak anda jawab bernilai (0). Tentunya bagi anak-anak yang tidak pernah atau jarang mengikuti olimpiade (manusia manusia semacam saya) belum terbiasa dengan sistem penilaian seperti membuat kita ketakutan dalam menjawab, jika anda takut anda termasuk orang-orang yang merugi hehe
Logikanya seperti ini sebagai contoh dalam sub soal Mat IPA terdapat 15 soal, dan anda cuma dapat menjawab dengan yakin 2 soal ragu ragu 4 soal dan tidak bisa sama sekali 9 soal (karena ini test bener bener sulit lur), laaaa dengan alasan “takut minus” anda tidak mau menjawab ke 4 soal yang ragu-ragu itu, padahal probabilitasnya menurun dari 1/5  menjadi 3/5 bahkan 2/5, cobalah berfikir untuk mengobarkan soal yang pasti benar dengan “Ngawut logis”, emang sih aji mumpung, tapi tips dan trik ini menghantarkanku untuk bisa merasakan “Kuliah”, tanpa ikut bimbel bimel club
Bagi anak SBMPTN tentunya didalam menentukan pilihan jurusan selain dipengaruhi passion, tentu mereka teracuni dengan passing grade, kenapa saya bilang racun? Hmmmm kalau saya balik bertanya, apa itu passing grade? Mungkin jawaban sebagian besar anda passing grade merupakan nilai SBMPTN anda dimana daftar passing grade yang di release oleh beberapa LBB (Lembaga Bimbingan Belajar) itu valid dan anda harus melalui itu.  Hmmm sebenarnya jawaban itu tidak salah tapi juga belum tentu benar, menurut saya passing grade merupakan sebuah nilai dari suatu trend peminat, dan data yang dikeluarkan bersifat historis, dan tentunya belum tentu valid, karena selama ini yang saya tau anda tidak akan pernah tau berapa nilai SBMPTN tau, yang anda tau anda diterima atau tidak, jika anda yang melaksanakan test saja tidak tau lantas dengan dasar apa anda yakin nilai minimum yang dekeluarkan LBB itu valid?, think again. Jadikan saja PG itu motivasi, bukan penghambat mimpi

3.       UM-PTN (Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
Heiya! ini merupakan jalur terakhir untuk anda masuk di perguruan tinggi negeri, namun, sekedar saran, jikalau pundipundi financial keluarga anda kurang kuat jangan coba-coba masuk jalur ini, anda dapat masuk ke sekolah kedinasan, mengambil beasiswa di kampus swasta, atau menunda waktu perkuliahan anda.
Sebenarnya bentuk tes UM-PTN di setiap PTN berbeda beda, sepeti di ITS, anda tidak perlu mengerjakan soal lagi, (katanya) (katanya) anda diseleksi dengan nilai SBMPTN anda, sekali lagi anda tidak akan pernah tau nilai anda heheh... setelah itu ada SIMAK-UI, dan UTUL-UGM 2 test ini untuk masuk UI dan UGM, rumornya soal SIMAK lebih mematikan daripada soal SBMPTN, gila ya? Soal SBMPTN aja udah bikin puyeng, gimana SIMAK? 2 jalur masuk ini cukup diminati sehingga persaingan ketat karena kedua jalur ini tidak memungut uang gedung untuk mahasiswa yang diterima melalui jalur ini, berbeda denga SPMK-UB, dan test test mandiri yang lain


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 comments:

Write comments
Anonymous
January 25, 2022 at 2:54 AM delete

How to win at coin casino - Casino Gone Wild
Coin casino is one of febcasino the 1xbet oldest sites that has built the infrastructure of a casino. They've developed a vast 인카지노 selection of games and a wide

Reply
avatar